Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Teknis 2022
Foto Tangkapan Layar Situs SSCASN ( sscasn.bkn.go.id ) |
Cara cek pengumuman PPPK Teknis 2022 bisa dilihat langsung oleh para peserta melalui halaman resmi SSCASN BKN di link https://sscasn.bkn.go.id/.
Pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK Teknis berlangsung selama empat hari, mulai 12-15 Januari 2023.
Cara Cek Pengumuman PPPK Teknis 2022
Berikut cara cek pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK Teknis 2022 untuk mengetahui lolos atau tidaknya Anda ke tahap seleksi kompetensi.
1.Masuk ke link https://sscasn.bkn.go.id/beranda
2.Klik opsi Login
3.Masuk dengan NIK dan password yang sudah terdaftar
4.Klik Masuk
5.Di halaman awal setelah login akan langsung muncul hasil seleksi administrasi.
Masa Sanggah
Peserta PPPK Teknis yang dinyatakan lolos seleksi administrasi dapat melanjutkan ke tahap seleksi kompetensi. Sedangkan bagi peserta yang dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi, masih bisa mengajukan sanggahan selama periode 16-18 Januari 2023.
Ketentuan sanggahan ini hanya berlaku apabila terjadi kesalahan hasil verifikasi dari instansi, dan buka disebabkan oleh kelalaian pelamar itu sendiri.
Apabila sejak proses pendaftaran awal memang ada kekeliruan data dan tidak segera diperbaiki, Anda tidak bisa mengajukan sanggahan.
Sementara untuk data-data yang valid dan sesuai syarat ketentuan instansi tetapi status Anda dinyatakan tidak lolos, maka bisa mengajukan sanggahan.
Cara mengajukan sanggahan hanya dapat dilakukan lewat akun SSCASN BKN masing-masing peserta. Di laman tersebut silakan pilih opsi Sanggahan.
Setelah itu Anda akan diminta menjelaskan sanggahan secara detail, kemudian akan di verifikasi kembali oleh instansi.
Jadwal Seleksi PPPK Teknis 2022
Berikut jadwal seleksi PPPK Tenaga Teknis 2022 untuk disimak.
1. Seleksi administrasi: 21 Desember 2022 - 11 Januari 2023
2. Pengumpulan hasil seleksi administrasi: 12-15 Januari 2023
3. Masa sanggah: 16-18 Januari 2023
4. Jawab sanggah: 19-25 Januari 2023
5. Pengumuman pascasanggah: 26-28 Januari 2023
6. Pemilihan titik pemeriksaan dan cetak kartu peserta : 18-22 Februari 2023
7. Penarikan data final: 23-24 Februari 2023
8. Penjadwalan seleksi kompetensi: 25 Februari- 1 Maret 2023
9. Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi: 2-7 Maret 2023
10. Pelaksanaan penyisihan kompetensi: 10 Maret-3 April 2023
11. Pelaksanaan penyisihan kompetensi tambahan: 20 Maret-6 April 2023
12. Pengumuman kelulusan: 9-11 April 2023
13. Masa sanggah: 12-14 April 2023
14. Jawab sanggah: 14-20 April 2023
15. Pengumuman kelulusan pascasanggah: 27-29 April 2023
16. Pengisian DRH NI PPPK: 30 April- 22 Mei 2023
17. Usul penetapan NI PPPK: 23 Mei-20 Juni 2023
Itulah cara cek pengumuman PPPK Teknis 2022 yang bisa langsung dilakukan oleh peserta hingga 15 Januari 2023 melalui website SSCASN BKN.
sumber : www.cnnindonesia.com
Post a Comment for "Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Teknis 2022"