WHO:Covid Varian Baru Omicron Lebih Cepat Menular Dibandingkan Varian Delta
Foto:Ilustrasi |
campur.id-Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO) memberi 'ramalan' kurang baik soal Omicron. Lembaga PBB itu meyakini penyebarannya sangat cepat dan bisa membebani fasilitas kesehatan dunia.
Dirjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus memastikan Omicron lebih menular dari varian Delta. Kedua varian tersebut masuk dalam klasifikasi variant of concern.
Tedros mengatakan, varian Omicron bisa menginfeksi orang yang sudah disuntik penuh vaksin COVID-19. Tidak hanya itu Omicron juga punya kemampuan menulari kembali penyintas corona.
"Saat ini sudah ada bukti yang konsisten Omicron lebih cepat menular dibanding varian Delta," ujar Tedros dalam konferensi pers rutin WHO di Jenewa pada Senin (20/12/2021), seperti dikutip dari Al-Jazeera.
Menurut laporan kantor berita Associated Press, varian Omicron sudah ditemukan di 89 negara di dunia, termasuk di Indonesia.
Inggris menjadi negara paling terdampak lonjakan kasus COVID-19 akibat Omicron. Dalam tujuh hari terakhir penambahan kasus di Inggris mencapai 436.870.
Sementara itu di AS, sejak Omicron pertama kali muncul pada 1 Desember 2021, penambahan kasus mencapai 40 persen.
Sedangkan di Indonesia sudah ditemukan tiga kasus varian Omicron sampai Senin (20/12/2021). Meski sudah ditemukan semenjak pekan lalu, penambahan kasus corona di Indonesia masih fluktuatif.
sumber:kumparan.com
Post a Comment for "WHO:Covid Varian Baru Omicron Lebih Cepat Menular Dibandingkan Varian Delta"