PPTTG Dosen Polmed Pada Kelompok Usaha Jasa Pangkas Rambut Di Laras Pekan Bahapal Kabupaten Simalungun
Tim Pengabdian Masyarakat Polmed Medan |
Usaha jasa pangkas rambut kelurahan laras pekan bahapal kecamatan bandar huluan yang dijadikan sebagai tempat pengabdian adalah milik dari usaha pangkas Bapak Sakriadi, Bapak Zaelani, Bapak Diki dan Bapak Herman.
Program Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilaksanakan oleh dosen Politeknik Negeri Medan yaitu : Suprianto, S.T., M.T dosen tetap pada program studi Teknik Listrik, Ahmad Sumantri, S.T., M.T dosen tetap pada program studi Teknik Sipil, Heri Trisna Frianto, S.T., M.T. dosen tetap pada program studi Teknik Elektronika, dan dibantu oleh beberapa orang mahasiswa dari program studi Teknik Listrik.
Menurut ketua tim pengabdian bahwa “tujuan dari pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat di usaha jasa pangkas rambut Kelurahan Laras Pekan Bahapal adalah untuk mengenalkan kepada masyarakat tentang energi terbarukan sekaligus dimanfaatkan untuk keperluan pelayanan daya listrik ketika terjadi pemadaman listrik PLN termasuk untuk sumber listrik ketam pangkas yang selama ini bila listrik PLN padam maka alat ketam pangkas rambut tersebut tidak dapat diaktifkan walaupun sebagian usaha jasa pangkas rambut menggunakan genset yang tentunya membutuhkan bahan bakar, menimbulkan asap dan kebisingan.
Penerapan teknologi tepat guna sebagai wujud pengabdian masyarakat mendapat sambutan baik dari pemilik usaha jasa pangkas dan warga sekitar karena sistem PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya) yang diberikan dapat digunakan untuk sumber listrik alternatif untuk pelayanan listrik alat ketam pangkas yang tentunya tidak membutuhkan bahan bakar, tidak menimbulkan asap dan tidak menimbulkan kebisingan dan pada malam harinya dapat digunakan sebagai penerangan di kios usaha pangkas rambut.
Post a Comment for "PPTTG Dosen Polmed Pada Kelompok Usaha Jasa Pangkas Rambut Di Laras Pekan Bahapal Kabupaten Simalungun "